Fakta bahwa dalam sebuah hubungan pasti ada konflik, baik
saat masih pacaran maupun dalam sebuah pernikahan. Tapi sebenarnya yang penting
bukan konflik itu sendiri, tapi bagaimana Anda bisa mengatasi konflik dalam
hubungan Anda.
Jangan pernah malu mengakui ada konflik dalam hubungan Anda, karena itu wajar terjadi. Berikut beberapa langkah bijaksana dan cerdas menyelesaikan konflik dalam hubungan Anda yang dikutip dari boldsky, Rabu (25/7).
Cari
Inti permasalahan
Setiap
kali pasangan bertengkar pasti ada masalah besar. Jika Anda ingin menyelesaikan
masalah ini, maka duduk bersama dan cari tahu inti persoalannya. Misalnya; Anda
menyebutkan 'anak mama'. Dia marah dan Anda berdua bertengkar. Masalah
sebenarnya di sini adalah Anda tidak cocok dengan ibunya.
Membuat
kesepakatan
Sebuah
hubungan bisa berjalan baik juga perlu adanya kesepakatan. Ini memastikan bahwa
kedua pasangan merasa kompromi dan tidak ada yang tertipu. Misalnya: Anda tidak
suka kebiasaanya merokok di kamar mandi. Jadi, buatlah kesepakatan bahwa dia
bisa merokok dua batang di rumah jika menghindari merokok di kamar mandi.
Kelender
permintaan maaf
Masalah
terbesar setelah terjadinya pertengkaran adalah ketika kedua pihak tidak mau
mengalah dan maju meminta maaf, dan membiarkan konflik berkepanjangan. Buatlah
grafik pemintaan maaf atau kalender. Ini akan menjadi kalender normal, di mana
Anda menandai pada hari apa Anda katakan maaf dengan warna merah dan pasangan
Anda nyatakan maaf dengan warna hijau. Selama keseimbangan 'merah' dan 'hijau'
bisa dipertahankan dalam sebulan, hubungan Anda akan berjalan baik.
Menekan
ego masing-masing
ketika
satu masalah benar-benar tidak dapat diselesaikan, maka Anda harus menekan ego
masing-masing. Misalnya; Anda sudah berjanji akan datang kepada keluarga Anda
pada perayaan khusus, begitu juga pasangan Anda kepada keluarganya. Apa yang
Anda lakukan, pilihan pertama Anda berdua tidak ke mana-mana, dan pilihan lain,
masing-masing berangkat menuju keluarga masing-masing. Sayangnya, tidak ada
pilihan ketiga.
Nah,
mudah-mudahan artikel ini berguna. jangan lupa kunjungi terus TUTORIAL & LIFESTYLE, dan dapatkan Update artikel terbaru kami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar